keajaiban bir




    Bir secara harfiah berarti segala minuman beralkohol yang diproduksi melalui proses fermentasi bahan berpati dan tidak melalui proses penyulingan setelah fermentasi. Proses pembuatan bir disebut brewing. Karena bahan yang digunakan untuk membuat bir berbeda antara satu tempat dan yang lain, maka karakteristik bir seperti rasa dan warna juga sangat berbeda baik jenis maupun klasifikasinya. Salah satu minuman tertua yang dibuat manusia, yaitu sejak sekitar tahun 5000 SM yang tercatat di sejarah tertulis Mesir Kuno dan Mesopotamia. Karakter bir telah berubah secara drastis sepanjang ribuan tahun. Industri pembuatan bir merupakan industri global yang sangat besar, dan sekarang ini kebanyakan dikuasai oleh konglomerat yang dibentuk dari gabungan pengusaha-pengusaha yang lebih kecil. Walaupun secara umum bir merupakan minuman beralkohol, ada beberapa variasi dari dunia Barat yang dalam pengolahannya membuang hampir seluruh kadar alkoholnya, menjadikan apa yang disebut dengan bir tanpa alkohol.


    Bir memiliki sejuta manfaat. Dengan takaran dan pilihan jenis yang tepat, minuman beralkohol ini berperan menguatkan tulang, melangsingkan tubuh, juga menyehatkan jantung.
    Bir tak hanya bermanfaat bagi kesehatan. Minuman yang diproduksi melalui proses fermentasi bahan berpati ini ternyata juga menjadi bahan penting untuk merawat kecantikan dan pendukung kehidupan lainnya.




    Laman Listverse memaparkan 10 manfaat bir bagi kehidupan manusia. Apa saja yang bisa dilakukan dengan minuman memabukkan itu?

    1. Mandi Bir
    Bir diyakini memiliki kandungan nutrisi yang melembabkan kulit. Jenis bir hitam adalah yang paling cocok digunakan sebagai bahan berendam di bathup. Untuk menyempurnakan acara relaksasi ini, tambahkan sedikit kristal garam ke dalamnya.

    2. Meredakan sakit perut
    Bir bisa diandalkan untuk menyingkirkan gangguan perut. Minuman beralkohol ini memiliki efek anestesi yang akan membantu meringankan rasa sakit. Tapi, jangan minum berlebihan karena efek anestesi itu berpotensi membuat mabuk. Pastikan juga tidak menggunakan trik ini jika Anda mengidap maag atau gastritis.

    3. Membersihkan perabot kayu
    Bir sangat baik untuk membersihkan dan merawat perabot berbahan kayu. Caranya, tuang sedikit bir ke lap kain, lalu gosok perlahan ke perabot. Terakhir, keringkan dengan lap tidak basah. Dijamin, perabot kayu tidak kusam lagi.

    4. Menambah cita rasa daging
    Bir bisa digunakan sebagai bahan untuk merendam daging agar tercipta rasa yang enak. Semakin lama merendam daging ke dalam bir semakin baik. Untuk memperkaya rasa, bisa juga menambahkan bahan lain ke dalam rendaman. Bahan yang sering dicampurkan antara lain saus, kecap, dan air perasan jeruk atau jahe.

    5. Menyuburkan tanah
    Kandungan ragi dan nutrisi lain dalam bir bermanfaat untuk tanaman. Itulah mengapa sejumlah orang sering menuang sisa bir ke taman atau pot tanaman.

    6. Menghalau lebah
    Lebah sangat menyukai aroma bir. Kondisi inilah yang kemudian dijadikan trik untuk menghalau lebah yang berkerumun dalam suatu pesta. Letakkan kaleng bir yang terbuka agak jauh dari tamu pesta. Biarkan lebah mengerumuni kaleng bir, dan tamu akan terbebas dari gangguan lebah.

    7. Bahan sampo
    Sampo berbahan bir bermanfaat untuk merawat keindahan rambut. Caranya, campur sekaleng bir dengan telur. Lalu, gunakan untuk keramas seperti menggunakan sampo pada umumnya. Keramas dengan sampo alami ini akan membuat rambut berkilau dan lembut. Tapi ingat, jangan terlalu sering. Cukup sebulan sekali. Bir juga bisa digunakan sebagai conditioner usai keramas.

    8. Mengembangkan adonan kue
    Kandungan ragi membuat bir bisa digunakan sebagai pengembang adonan kue menggantikan baking powder. Cukup tuang sedikit bir ke dalam adonan tepung.

    9. Bumbu Ayam Barbeque
    Bir bisa diandalkan untuk menciptakan olahan ayam barbeque. Balurkan bir ke badan ayam utuh yang siap diolah, juga ke bagian dalamnya dengan menuang melalui leher yang telah dipotong. Tambahkan pula baluran sedikit minyak zaitun, garam dan merica. Saat dipanaskan, bir akan membuat daging ayam terasa lebih empuk dan lembut.

    10. Pengusir hama
    Bir bisa digunakan sebagai pestisida alami pengusir hama tanaman di kebun. Letakkan piring kecil di tanah. Aroma alkohol dalam bir secara otomatis akan menarik hama ke dalamnya hingga mati. Tapi, perlu mengganti bir yang baru setiap hari agar aroma pengikat hama tetap kuat.

Post Title

keajaiban bir


Post URL

http://magazineofimages.blogspot.com/2011/02/keajaiban-bir.html


Visit Images Of Magazine for Daily Updated Wedding Dresses Collection
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Popular Posts

My Blog List

Blog Archive